Bikersnote – Bikers for Indonesia akan menggelar agenda khusus bersama pejabat negara serta ribuan bikers di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur pada 18-20 Oktober 2019 mendatang.
Seiring berkembangnya industri otomotif di Indonesia, khususnya roda dua, tentu sejalan dengan hadirnya berbagai komunitas atau klub motor mulai cc kecil hingga motor gede (moge). Dari situlah, Bikers for Indonesia berinisiatif mengumpulkan bikers serta komunitas agar bersatu dan memantapkan kebersamaan dan persaudaraan.
Dalam acara yang akan digelar di Buperta Cibubur ini, nantinya terdapat diskusi nasional bersama Ketua MPR Bambang Soesatyo, Kakorlantas Kepolisian RI, Dirjen Perhubungan Darat, Dirjen Kebudayaan, penggiat motor custom, dan klasik. Dalam diskusi tersebut terdapat beberapa isu seputar roda dua, diantaranya pemakaian motor klasik, serta aturan pada motor custom.
“Sebenarnya hadirnya acara ini merupakan hasil kegelisahan kita yang takut kehilangan aset motor klasik yang dijual ke luar negeri. Atau pengguna motor klasik kerap bermasalah di jalan, melalui kesempatan ini kami ingin menyampaikan aspirasi agar mendapat solusi,” ungkap Bro Aming, salah satu perwakilan Bikers for Indonesia.
Begitu pula dengan anak-anak custom yang selalu was-was saat membawa motor dari bengkel ke lokasi pameran, untuk itulah diadakan diskusi ini,” lanjutnya.
Selain diskusi, berbagai kegiatan menarik telah disiapkan untuk bikers yang datang, antara lain bikers camp, api unggun, fun games, dan masih banyak lainnya. Dan terdapat booth yang menjual berbagai part motor.
Acara yang ditargetkan bisa mengundang ribuan bikers dari berbagai komunitas ini juga akan dimanfaatkan sebagai wadah para bikers untuk saling bersilaturahmi dan memperkuat tali persaudaraan sesama bikers.
‘Lewat event ini kami juga ingin memperkuat ikatan persaudaran antar bikers dan akan diadakan ikrar bersama,” tukas Bro Ade. (Buge/ Foto: Tono)
Leave a Reply